Tentang Pacitan, Kota Paling Selatan Di Jawa Timur


Kamis, 25 Agustus 2016

Tidak Kebagian KIP, Ada Grindulu Mapan

| Kamis, 25 Agustus 2016
Wartapacitan.com | PACITAN – Pemkab Pacitan melakukan antisipasi bagi pelajar dari keluarga kurang mampu yang belum kebagian Kartu Indonesia Pintar (KIP). Pasalnya, pendataan siswa penerima KIP itu berdasarkan hasil pendataan program perlindungan sosial (PPLS) 2011 dan kemudian dimutakhirkan oleh Badan Pusat Statistik (BPS) pada tahun 2015. 

Pelajar dari keluarga kurang yang tidak kebagian jatah KIP langsung terkover bantuan lewat program Grindulu Mapan. Tahun ini, pemkab sudah mengalokasikan anggaran Rp 500 juta untuk program tersebut. 

"Kalau ada anak sekolah yang belum terkover KIP, otomatis ketika begitu ada laporan langsung ditangani lewat Grindulu Mapan," ujar Bupati Pacitan Indartato usai pertemuan dengan seluruh kepala sekolah dasar (SD) se-Pacitan di kantor Dinas Pendidikan (Dindik) setempat seperti dilansir radarmadiun.co.id.

Baca Juga :

Agar tidak timbul keresahan, kepala sekolah diinstruksikan untuk melakukan validasi dan pendataan ulang hingga Oktober mendatang. Terutama kepada siswa yang dianggap kurang mampu namun tidak terdaftar sebagai penerima KIP. Indartato menegaskan tidak ada batasan bagi penerima bantuan dari Grindulu Mapan. 

Kondisi ini berbeda dengan penerimaan KIP yang cenderung kuota penerimanya dibatasi. Serta syarat penerima KIP ini adalah anak usia 6-21 tahun yang bersekolah maupun tidak bersekolah, yang berasal dari keluarga penerima Kartu Keluarga Sejahtera (KKS). 

Indartato menambahkan, bagi siswa penerima KIP agar bantuan dari pemerintah pusat tersebut bisa dimanfaatkan sesuai dengan kebutuhan sekolah. Misalnya untuk membeli alat-alat tulis sekolah. 

Terpisah, Kabid Pemberdayaan Sosial Dinsosnakertrans Pacitan Turmudi menambahkan, sebagian besar penerima program KIP itu juga terdaftar sebagai program keluarga harapan (PKH). Tahun ini jumlah keseluruhan bantuan PKH untuk Pacitan sebesar Rp 8,14 miliar. Sedangkan, jumlah penerima bantuan PKH adalah 10.236 peserta. (her/yup/rwp001)

Related Posts

Tidak ada komentar:

Posting Komentar