Tentang Pacitan, Kota Paling Selatan Di Jawa Timur


Kamis, 04 Agustus 2016

Tiga Hari Menghilang, Akhirnya Suparman Pulang

| Kamis, 04 Agustus 2016
Wartapacitan.com | TULAKAN - Suparman, 48, Warga Dusun Krajan, Desa Wonoanti, Kecamatan Tulakan yang diberitakan hilang sejak Senin (1/8/2016) akhirnya pulang dalam keadaan selamat, Kamis (4/8/2016).

Suparman pertama kali ditemukan oleh tetangganya yang bernama Yudi sekitar pikul 04.45 WIB, Kamis (4/8/2016). Saat itu, Yudi bermaksud ke kamar mandi yang letaknya di depan rumah. Namun, alangkah kagetnya ketika dirinya mendapati Suparman berada di samping kamar mandinya. Untuk meyakinkan bahwa itu adalah Suparman, Yudi pun memanggil namanya.

"Kang Parman saya bawa ke dalam rumah karena kondisinya lemas dan linglung," kata Yudi.

Mengetahui anggota keluarganya yang diberitakan hilang sudah kembali dalam keadaan selamat, keluarganya langsung lapor kepada perangkat desa. Setelah dirawat oleh bidan desa, Suparman dianjurkan untuk dirawat di Puskesmas Ketro karena kondisinya yang masih lemas.

"Dereng saget ditakoni kathah (belum bisa ditanya banyak). Taksih lemes (masih lemas)," ujar Jumirat, istri Suparman saat ditemui di Puskesmas Ketro.

[Baca Juga : Pamit Memijat, Suparman Tak Kunjung Pulang]

Sementara, Kepala Desa Wonoanti Agus Hayono mengatakan selama tiga hari, pihaknya sudah berusaha maksimal dengan mengerahkan warga untuk mencari keberadaan Suparman. Tak hanya itu, konsultasi ke paranormal pun dilakukannya.

Kejadian hilangnya warga menurut Agus Hayono sudah ketiga kalinya. Semuanya kembali dengan selamat. Dia juga mengucapkan banyak terima kasih kepada semua pihak yang ikut mencari keberadaan Suparman selama tiga hari terakhir. Pihak desa juga sudah melaporkan ke Polsek Tulakan terkait kembalinya Suparman. 

Seperti diberitakan sebelumnya, kronologis kejadian hilangnya Suparman, seperti diutarakan Ketua Dusun setempat, Tumar, sekira pukul 18.00 WIB, Senin (1/8), Suparman yang berprofesi sebagai tukang pijat itu, berpamitan hendak pergi ke rumah tetangganya yang akan menggunakan jasanya sebagai tukang urut. Namun, ia tak sampai ke rumah pelanggannya itu. Bahkan hingga larut malam, Suparman tidak pulang. (tyo/rwp001)

Related Posts

Tidak ada komentar:

Posting Komentar