Tentang Pacitan, Kota Paling Selatan Di Jawa Timur


Kamis, 30 Juni 2016

Dewan Wanti-Wanti Siswa Titipan di Sekolah Favorit

| Kamis, 30 Juni 2016
Wartapacitan.com | PACITAN – Anggota komisi II DPRD Pacitan Rudi Handoko mengingatkan agar Dindik tegas  memberi sanksi kepada sekolah yang kedapatan melakukan kecurangan PPDB. Salah satunya, praktik siswa titipan. 

"Titip menitip siswa diduga masih terjadi, khususnya di sekolah favorit. Sehingga sekolah tersebut kelebihan siswa," katanya.

Karena kelebihan siswa tersebut, kata Rudi, kemungkinan berebut kursi rawan terjadi. Apalagi, penerimaan  menggunakan sistem tes. 


"Jangan sampai terjadi lagi seperti tahun kemarin, permasalahan kelebihan siswa di suatu sekolah tidak ada yang bertanggungjawab, justru saling lempar," ungkapnya.

Legislator Partai Demokrat itu menambahkan, jika PPDB merupakan salah satu hal yang vital dalam perkembangan dunia pendidikan di Pacitan. Jika penyebaran siswa  tidak merata, maka tidak menutup kemungkinan akan ada sekolah yang tutup, akibat kekurangan siswa.

Sementara, Yuni Susi Hartati Kasi Pengelolaan Pendidikan SMP dan SM Dinas Pendidikan (Dindik) Pacitan mengakui persaingan antar pendaftar di sekolah kawasan kota berlangsung ketat. Pergeseran ranking berdasar nilai di sejumlah sekolah berubah cepat. Karena belum diberlakukan sistem online, pendaftar harus telaten mengecek perkembangan ranking. (her/yup/rwp001)

Related Posts

Tidak ada komentar:

Posting Komentar