Wartapacitan.com | PACITAN - Sejumlah pekerjaan rumah sudah menanti AKBP Suhandana Cakrawijaya, usai resmi menjabat sebagai Kapolres Pacitan. Suhandana menggantikan posisi AKBP Taryadi yang saat ini pindah tugas menjadi Wakil Kepala Sekolah Polisi Negara (SPN) Polda Metro Jaya.
Suhandana mengatakan, ada beberapa hal yang akan menjadi atensinya selama menjabat sebagai orang nomor satu di lingkup Polres Pacitan. Di antaranya, pembinaan karir personalia, binharkamtibmas, serta penegakan hukum.
"Intinya bagaimana menjaga agar Pacitan tetap kondusif, aman, dan lancar," ujarnya seperti dikutip dari laman radarmadiun.co.id.
Mantan Kanit II Subdit IV Dittideksus Bareskrim Polri itu menambahkan, ada beberapa upaya yang akan dilakukan. Salah satunya, mengedepankan program polisi masyarakat (polmas). Artinya, masyarakat berperan penting dalam menjaga situasi dan kondisi di lingkungan tempat mereka tinggal.
"Bagaimana polisi bersinergi dengan masyarakat. Dengan kata lain, bagaimana masyarakat mempolisikan dirinya dalam menjaga lingkungannya agar tetap aman dan kondusif," jelas perwira dengan dua melati di pundak tersebut.
Program polmas tersebut, lanjutnya, bakal dikemas dalam berbagai macam. Misalnya, adanya forum komunikasi masyarakat. Dengan begitu, petugas bisa mengetahui berbagai macam permasalahan kamtibmas di lingkungan sekitar tempat mereka tinggal.
"Program polmas itu bukan berarti masyarakat diberi seragam polisi. Tapi, berbentuk forum yang muaranya dari masyarakat, oleh masyarakat, dan untuk masyarakat," tegas Suhandana.
Dia berjanji akan bekerja keras mewujudkan program tersebut. Dan berharap, ada dukungan berupa keterbukaan informasi dan bantuan dari masyarakat.
"Karena saya baru (menjabat sebagai Kapolres Pacitan), banyak yang harus saya pelajari," ungkapnya. (her/yup/RWP001)
[Baca juga : 23 'AMAZING PLACES' di Pacitan Yang Wajib Dikunjungi]
[Baca juga : 23 'AMAZING PLACES' di Pacitan Yang Wajib Dikunjungi]
Tidak ada komentar:
Posting Komentar