Tentang Pacitan, Kota Paling Selatan Di Jawa Timur


Kamis, 15 September 2016

Mengintip 6 Hobi Orang Super Sukses di Dunia

| Kamis, 15 September 2016
Wartapacitan.com | HOBI - Orang sukses biasanya memanfaatkan setiap waktu dalam hidup mereka dengan efisien. Bagi mereka, hidup bukan sekedar makan, kerja dan tidur.

Setiap orang butuh menyegarkan otak dan tubuh mereka, dengan melakukan berbagai hobi di waktu luang ternyata dapat membantu Anda lebih sukses.

Hobi memainkan musik, sebagai contoh dapat meningkatkan kreativitas, kemampuan menganalisa, dan kemampuan motorik. Mengutip dari Business Insider, berikut 6 hobi orang sukses dalam menghabiskan waktu:

1. Bermain catur

Permainan catur adalah permainan yang dimainkan oleh 2 orang dengan menggerakkan pion-pion di atas papan catur. Salah satu orang sukses yang hobi bermain catur adalah Richard Branson, pendiri Virgin Group.

Branson memiliki hobi bermain catur. Menurutnya, catur adalah permainan terbaik di dunia. “Catur menggabungkan aspek dari berbagai olahraga, seperti taktik, perencanaan, semangat, dan berani mengambil resiko," tambahnya.

2. Merajut

Hobi merajut selain menyenangkan, juga memiliki beberapa manfaat. Meryl Streep, aktris terkenal dunia mengakui hobi merajut bermanfaat sebagai terapi bagi dirinya.

“Buat aku, merajut adalah tempat untuk mengumpulkan segala pemikiranku dan berusaha memahami kehidupan ini, merajut seperti pembersihan pikiran,’” ujar Streep.

Selain Streep, banyak selebritis dan orang sukses lainnya yang gemar menghabiskan waktu luangnya dengan merajut, seperti Julia Roberts, Ryan Gosling, dan Christina Hendricks.

3. Melukis

Selain dapat menghasilkan uang tambahan dengan hasil melukis, melukis juga dipercaya dapat meningkatkan kreativitas dan kemampuan otak. Hal ini mungkin yang menjadi penyebab George W. Bush hobi melukis.

Mantan Presiden Amerika Serikat ini telah melukis lebih dari 50 anak anjing, berbagai pemandangan, dan kurang lebih 30 pemimpin dunia.

4. Memancing

Memancing di laut lepas tentu dapat menyegarkan tubuh dan pikiran. Larry Ellison juga menyukai kegiatan ini. Mantan Direktur Oracle ini mengakui bahwa hobi memancingnya telah dimulai sejak umur 22 tahun.

5. Membuat kue

Berkreasi dan memasak berbagai jenis kuliner tentunya kebahagiaan tersendiri. Marissa Mayer juga mengakui hal tersebut. Mayer suka sekali memanggang kue, dan membuat varian berbagai jenis kue. Uniknya, Direktur Yahoo ini tidak hanya sembarang membuat kue, tapi menganalisa proses pembuatan kuenya.

Dia terus berlatih membuat kue dan membuat berbagai laporan analisa tentang resep cupcake dan kue lainnya. “Hobi aku membantu aku dalam bekerja. Hobi ini membuat aku menemukan pandangan baru dan inovatif terhadap suatu hal.”

6. Jalan kaki

Hobi selain menyenangkan tentunya harus dapat memberikan manfaat terhadap tubuh dan otak. Untuk itu, Jack Dorsey memilih berjalan kaki sebagai hobinya. Dia yakin selain sehat, hobinya ini akan meningkatkan kemampuan otaknya.

Pendiri perusahaan Twitter ini mengakui berjalan kaki dapat membantunya untuk tetap fokus dan ingat terhadap tugasnya sehari-hari. (Aldo Lim/Ndw/rwp001)

Sumber : Liputan6.com

Related Posts

Tidak ada komentar:

Posting Komentar